Lead magnet dalam digital marketing

Lead magnet adalah suatu strategi marketing, biasanya digunakkan untuk mengenalkan produk kita. Karena dirasa masih kurang menjangkau pasar. Dan lead magnet ini diberikan secara cuma cuma alias gratis. Bisa apa saja sample produk, membuat event, memberi voucher.

Bagaimana ya langkah dalam membuat lead magnet agar tepat sasaran?

 

Tentukan dulu buyer dan user persona

 

Buyer persona adalah pengkategorian dari semua customer yang ada sehingga kita tau siapa target yang akan kita tembak. Jangan sampai salah sasaran sehingga tujuan kita tidak terwujud. Bagaimana langkah dalam menentukkan user persona ketahui secara umum latar belakang mereka dari usia, profesi, minat, latar belakang bahkan sifat. Tujuannya persona ini adalah strategi untuk menentukan langkah yang tepat dalam menentukan lead magnet

Tentukan goal dan target

Tujuan adanya lead magnet adalah memancing pengguna baru dan lead magnet adalah umpannya. Tentunya berharap adanya feedback contoh dengan kita memberi voucher diskon makan kepada orang baru maka harapannya orang tersebut menjadi pelanggan kita. Kemudian target misal dengan mengadakan voucher diskon tersebut ada 100 orang yang datang dan membeli produk. Harapan selanjutnya adalah customer nyaman dan mencintai produk kita

Tentukan lead magnet yang cocok

Pilih lah magnet yang sesuai dengan customer kita, semisal ternyata customer kita senang membaca buku maka pilihlah e-book. Beberapa rekomendasi lead magnet:

Tentukan lead magnet yang sesuai dengan kondisi anda. Jangan juga menyulitkan diri sendiri ambilah lead magnet yang sederhana.

Eksekusi

Setelah semua perencanaan tentunya eksekusi sesuai pilihan awal banyak cara dalam mengeksekusi ide tersebut. Seperti contohnya membuat sebuah e-book kita pun harus menentukan judul dan topik sesuai dengan kebutuhan customer, kemudian cari penulis yang ahli. Buatlah sekitar maksimal 25 halaman, kemudian sambungkan topik dengan produk kita.

Evaluasi

Kemudian evaluasi apakah lead magnet tersebut mencapai target dan goals, jika belum maka analisis kembali lead magnet yang sesuai.

Nah tadi itu langkah dalam menentukan lead magnet, silahkan praktikkan dan ber eksplorasi dalam menentukkan lead magnet sehingga tercapai segala goals yang di rencanakan.

Sumber referensi: Glints.com/ lead magnet

Ditulis ulang oleh: Abdul Syakur

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *